Terungkap, Otak Pembunuhan Kacab Bank BUMN Pernah Tersandung Kasus Pemalsuan Ijazah 

Danandaya Arya Putra
Salah satu otak pembunuhan kepala cabang bank BUMN, Dwi Hartono sempat tersandung kasus pemalsuan ijazah. (Foto: Istimewa)

JAKARTA, iNews.id - Polisi telah menangkap empat orang yang diduga sebagai otak pembunuhan Kepala Cabang bank BUMN di Jakarta, MIP. Adapun, salah satu otak pembunuhan itu adalah Dwi Hartono (DH).

Kasat Reskrim Polrestabes Semarang AKBP Andika Dharma Sena menuturkan, DH sempat tersandung kasus pemalsuan ijazah. Kasus yang terjadi 13 tahun lalu itu diadili oleh Pengadilan Negeri Semarang.

"Iya benar di tahun 2012 terkait pemalsuan ijazah SMA," ujar Andika saat dihubungi, Rabu (27/8/2025).

Pengadilan Negeri Semarang menyatakan DH terbukti secara sah dan meyakinkan bersalah telah melakukan tindak pidana membuat surat palsu.

"Informasinya sudah divonis kurang lebih 2 tahun penjara," tuturnya.

Sebelumnya, Subdit Jatanras Polda Metro Jaya menangkap empat orang pelaku intelektual terkait kasus penculikan dan pembunuhan dengan korban kasus Kepala Cabang Pembantu (KCP) bank di Cempaka Putih, Jakarta Pusat, MIP (37). Kini, keempatnya telah ditetapkan sebagai tersangka.

“Benar, 4 orang otak penculikan telah diamankan dan telah ditetapkan sebagai tersangka,” ucap Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Pol Ade Ary Syam Indradi dikutip Selasa (26/8/2025).

Editor : Aditya Pratama
Artikel Terkait
Nasional
3 bulan lalu

Kasus Pembunuhan Kacab Bank BUMN, 15 Orang Ditetapkan Tersangka

Nasional
3 bulan lalu

Profil Dwi Hartono, Juragan Bimbel yang Jadi Tersangka Otak Pembunuhan Kacab Bank BUMN

Video
3 bulan lalu

Pengusaha Bimbel Dwi Hartono Diduga Otak Pembunuhan Kepala Cabang Bank BUMN

Nasional
3 bulan lalu

Terungkap! Dwi Hartono Otak Pembunuhan Kacab Bank BUMN Pernah Daftar Cabup Pemalang

Nasional
13 jam lalu

Oknum TNI Tersangka Pembunuhan Kacab Bank BUMN Bertambah Jadi 3, Ini Daftarnya

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal