Terungkap! WNA Jepang Tewas Kecelakaan di Tol Karawang Ternyata Presdir Perusahaan

Nilakusuma
Petugas melakukan evakuasi mobil yang tertimbun tanah merah usai kecelakaan maut di Gerbang Tol Karawang Barat. (Foto: iNews/Nilakusuma)

KARAWANG, iNews.idKecelakaan tragis terjadi di gerbang Tol Karawang Barat dan merenggut nyawa seorang warga negara asing (WNA) asal Jepang. Korban diketahui bernama Yukihiro Nabae (63) yang menjabat sebagai Presiden Direktur PT Top System Asia Base di wilayah Cikarang.

Korban tewas setelah mobil yang ditumpanginya tertimpa muatan tanah merah dari truk tersebut. Insiden nahas ini terjadi saat mobil korban sedang mengantre keluar tol, Jumat (1/8/2025).

Kanit Gakkum Satlantas Polres Karawang  Ipda Rudi menjelaskan, mobil korban dalam kondisi diam saat tertimpa truk dari sisi samping.

"Mobil korban dalam posisi diam karena sedang antre keluar tol. Tiba-tiba truk datang dalam kondisi oleng dan langsung menindih kendaraan korban," ujarnya, Jumat (1/8/2025).

Mobil korban langsung tertimbun tanah merah yang tumpah dari truk tersebut. Dugaan sementara, korban meninggal dunia karena kesulitan bernapas saat mobilnya tertimbun material.

Polda Jabar langsung turun tangan dan melakukan olah tempat kejadian perkara (TKP) untuk mengungkap penyebab pasti kecelakaan tersebut. Proses olah TKP turut disaksikan perwakilan dari perusahaan tempat korban bekerja.

Editor : Donald Karouw
Artikel Terkait
Nasional
3 bulan lalu

Kecelakaan di Pematangsiantar, Truk Diduga Rem Blong Tabrak 2 Rumah Warga

Megapolitan
3 bulan lalu

Kecelakaan Remaja Tewas Terlindas Truk di Citeureup Bogor, Imbas Gagal Nyalip

Jabar
3 bulan lalu

Identitas Korban Tewas Kecelakaan di Tol Karawang Barat, Yukihiro Nabae asal Jepang

Nasional
3 bulan lalu

Kronologi Kecelakaan di Tol Karawang, WNA Jepang Tewas Terkubur Tanah usai Tertimpa Truk

Megapolitan
3 bulan lalu

Kecelakaan Truk Tanah Terguling Timpa Mobil di Exit Tol Karawang Barat, WNA Jepang Tewas

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal