Terungkap, ZA Beli Airgun ke Imam Muda lewat Online

Irfan Ma'ruf
ZA, perempuan yang menyerang penjaga Mabes Polri beberapa hari lalu. ZA diketahui membeli airgun dari Muchsin Kamal alias Imam Muda melalui online.(foto: Istimewa)

JAKARTA, iNews.id – Zakiah Aini alias ZA, terduga teroris yang ditembak mati di Mabes Polri membeli airgun dari Muchsin Kamal alias Imam Muda melalui online. Imam telah ditangkap Densus 88 Antiteror Mabes Polri pada Kamis (1/4/2021).

Berdasarkan informasi yang diperoleh iNews.id, Muchsin ditangkap di Syiah Kuala, Banda Aceh, Provinsi Aceh. Dia telah menjalani pemeriksaan awal.

Densus 88 kini menerbangkan Muchin ke Mabes Polri untuk menjalani pemeriksaan lanjutan. Diperkirakan sore ini dia tiba di Jakarta. Hasil penyidikan awal, ZA diketahui membeli airgun tersebut secara daring atau online.

Muchsin Kamal alias Imam Muda yang diduga penjual airsoftgun ke ZA ditangkap Densus 88, Kamis (1/4/2021). (Foto: Istimewa).

ZA ditembak mati ketika memberondongkan tembakan ke penjaga Mabes Polri. Belakangan diketahui, senjata yang digunakan yakni airgun kaliber 4,5 mm.

"Dari hasil pengamatan gambar senjata yang dipergunakan pelaku jenis pistol Airgun BB bullet call 4,5 mm," kata Kadiv Humas Polri Irjen Pol Argo Yuwono, Jakarta, Kamis (1/4/2021).

Editor : Zen Teguh
Artikel Terkait
Megapolitan
3 hari lalu

Ledakan di SMAN 72 Jakarta, Densus 88 Dalami Unsur Terorisme

Internasional
16 hari lalu

Cawalkot Muslim New York Mamdani Unggul dalam Polling meski Dituduh Teroris

Internasional
16 hari lalu

Cerita Cawalkot Muslim New York Mamdani, Keluarga Diserang Pasca-Tragedi 11 September

Nasional
1 bulan lalu

Yusril Sebut Teroris Otak Bom Bali Hambali Bakal Disidang Bulan Depan di AS

Nasional
1 bulan lalu

Terungkap! Ini Peran 4 Terduga Teroris yang Ditangkap Densus 88 di Sumbar dan Sumut

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal