Tes Covid-19 di Kantor Wali Kota Jakarta Barat, 4 Orang Dinyatakan Positif

Antara
Pegawai di lingkungan Kantor Wali Kota Jakarta Barat mengikuti tes virus corona (Covid-19). (Foto: Antara).

JAKARTA, iNews.id - Badan Intelijen Negara (BIN) menggelar tes virus corona (Covid-19) di Kantor Wali Kota Jakarta Barat, Kamis (9/7/2020). Tes Covid-19 itu diikuti oleh 862 orang.

Dari 862 itu, 17 di antaranya dinyatakan reaktif. Kemudian, hasil tes lanjutan dari 17 orang itu, 4 di antaranya dinyatakan positif Covid-19.

"Dari 17, ada 4 positif Covid-19," ujar Wali Kota Jakarta Barat Rustam Effendi di Jakarta, Kamis (9/7/2020).

Menurutnya, 4 spesimen yang dinyatakan positif Covid-19 tersebut perlu ditelusuri lebih lanjut. Dia menuturkan, jika 4 pegawai itu berada di Kantor Wali Kota Jakarta Barat, penutupan hanya dilakukan di lantai tempat mereka bekerja.

"Kantor ini kan luas. Ada banyak blok. Kalau ternyata yang positif ada di sini, maka kami akan tutup satu lantai tempat dia bekerja," ucapnya.

Editor : Kurnia Illahi
Artikel Terkait
Megapolitan
7 hari lalu

Viral Komplotan Maling Motor Todongkan Senpi ke Warga di Jakbar, Diburu Polisi!

Megapolitan
9 hari lalu

Legislator Fraksi Perindo Dina Masyusin Serahkan 16 Sound System ke Warga Rawa Buaya

Megapolitan
18 hari lalu

Kronologi Viral Pasutri Curi Uang Pedagang Bakso di Jakbar, Diam-diam Ambil Duit di Laci

Megapolitan
19 hari lalu

Suami Pura-pura Beli Bakso, Istri Gasak Uang Pedagang dari Laci Gerobak di Jakbar

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal