TGIPF Tragedi Kanjuruhan Tiba di Istana, Siap Lapor Presiden Jokowi

Raka Dwi Novianto
Ketua TGIPF Mahfud MD (foto: MPI)

JAKARTA, iNews.id - Tim Gabungan Independen Pencari Fakta (TGIPF) tragedi Kanjuruhan mendatangi Istana Negara, Jakarta, Jumat (14/10/2022). TGIPF siap menyampaikan laporan ke Presiden Joko Widodo

Ketua TGIPF Mahfud MD mengatakan laporan disusun berdasarkan temuan-temuan, termasuk yang belum terungkap di publik.

"Saya sekarang bersama Tim Gabungan Independen Pencari Fakta kerusuhan sepak bola di Kanjuruhan akan menghadap presiden untuk menyampaikan laporan berdasarkan temuan-temuan yang mungkin ada yang belum terungkap di berbagai media maupun tim-tim lain," ujar Mahfud.

Terkait isi laporan, Mahfud enggan membeberkannya. Dirinya ingin terlebih dahulu menyampaikan laporan ke Presiden Jokowi.

"Isinya tentu saya harus selesaikan dulu, menyampaikan ke Presiden baru ke anda (wartawan)," kata Mahfud.

Dengan penyerahan laporan ini, Mahfud memastikan tugas TGIPF telah selesai.

Editor : Reza Fajri
Artikel Terkait
Nasional
5 hari lalu

Mahfud MD Sebut Utang Whoosh Wajib Dibayar, Dugaan Korupsi Tetap Harus Diselidiki

Nasional
6 hari lalu

Mahfud MD ke Purbaya: Bersihkan Ditjen Pajak-Bea Cukai dari Korupsi dan Tikus

Nasional
8 hari lalu

Mahfud MD Soroti Kasus Sengketa Lahan JK di Makassar: Modus Umum Mafia Tanah

Nasional
9 hari lalu

Mahfud MD Bantah Pernah Sebut Ijazah Jokowi Asli atau Palsu, Minta UGM Segera Konfirmasi

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal