Tingkatkan Pelayanan Adminduk, Bupati Belitung Timur Raih Penghargaan KDI 2022

Tim MNC Portal
Bupati Belitung Timur menerima penghargaan KDI 2022 (Foto: dok MNC Portal Indonesia)

Dengan inovasi KP Dukcapil-SELINA masyarakat tidak lagi ribet dalam mengurus dokumen kependudukan dan catatan sipil, seperti Kartu Keluarga, KTP Elektronik,  Kartu Identitas Anak (KIA), Surat Keterangan Pindah WNI, Akta Kelahiran, hingga Akta Kematian.

KP Dukcapil-SELINA semakin memudahkan masyarakat  dalam mengakses layanan kependudukan, tanpa perlu lagi mendatangi kantor Disdukcapil. Selain itu, ada juga layanan bangkit berdaya online dan aplikasi Simpor, yang digunakan sebagai alat komunikasi digital antar stakeholder dalam melaksanakan pengawasan pembangunan.

Bupati Belitung Timur bersama Agung Firman Sampurna, Abdul Halim Iskandar, dan kepala daerah lainnya. (Foto: dok MNC Portal Indonesia)

Dengan inovasi KP Dukcapil-SELINA, Bupati Belitung Timur Burhanudin pun berhasil  mendapatkan apresiasi pada penghargaan KDI 2022 dalam kategori Pelayanan Publik. Terkait hal itu, Menteri Desa, Pembangunan Daerah Tertinggal, dan Transmigrasi Abdul Halim Iskandar mengatakan jika masa Covid-19 memberikan pelajaran yang luar biasa, betapa susahnya melakukan tata kelola pemerintahan daerah. 

“Maka dalam kondisi yang sangat penuh tantangan ini ketika kita menemukan ada Gubernur inovatif, ada bupati inovatif, ada wali kota inovatif tentu ini adalah satu hal yang menggembirakan dan membanggakan,” kata Mendes.

Seperti diketahui, penghargaan Kepala Daerah Inovatif 2022 merupakan apresiasi yang diberikan MNC Portal Indonesia dan Koran SINDO kepada para kepala daerah berprestasi. KDI digelar pertama kali di Solo, Jawa Tengah pada 2014. Kemudian, digelar di Makassar, Sulawesi Selatan pada 2015, sedangkan pada 2016 di Bandung, Jawa Barat.

Kemudian, KDI 2017 dilangsungkan di Jakarta, dan pada 2018 KDI kembali dihelat di Makassar, Sulawesi Selatan, hingga berlanjut ke Padang, Sumatera Barat pada 2019. Sementara itu, pada pada 2020 dan 2021 digelar secara virtual karena masih dalam situasi pandemi Covid-19.

Kali ini, KDI digelar Semarang, Jawa Tengah dengan mengusung tema Inovasi untuk akselerasi kemajuan daerah menyongsong era society 5.0. Terdapat lima kategori penghargaan yang diberikan, yakni pelayanan Publik, Ekonomi, Pariwisata, Kesehatan dan Pendidikan.

Editor : Anindita Trinoviana
Artikel Terkait
Nasional
2 hari lalu

Komitmen Dukung Ekonomi Hijau, MNC Peduli Raih 2 Penghargaan di Indonesian Circular Economy Award 2025

All Sport
3 hari lalu

MNC Tourism Kalahkan MNC Insurance dan Melaju ke Semifinal Turnamen Basket MNC Sports Competition

All Sport
6 hari lalu

Turnamen Tenis Meja MNC Group Meriah! 20 Tim Panaskan Perayaan HUT Ke-36

Belanja
10 hari lalu

RCTI+ Gandeng Shopee, Belanja Online Bisa Sambil Nonton Drama!

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal