TNI AD Kirim Bantuan Rp4 M Korban Tsunami Selat Sunda Banten-Lampung

Djibril Muhammad
KSAD) Jenderal TNI Andika Perkasa memimpin penyerahan bantuan 28 truk senilai Rp4 miliar untuk korban bencana tsunami Selat Sunda yang menerjang Banten dan Lampung, di Mabes TNI AD, Jakarta, Kamis (27/12/2018). (Foto: Dispen TNI AD)

Sebaran Bantuan

Dari 28 truk bantuan kemanusian, dia mengatakan, 23 di antaranya disaluarkan ke wilayah Banten. Sementara sisanya, sebanyak lima truk ke wilayah Lampung.

Untuk wilayah Banten, meliputi Cilegon dan Pandeglang, yang memiliki lebih dari 21 ribu warga pengungsi. Mereka tersebar di 11 titik, yakni Anyer, Carita, Pulo Sari, Cinangka, Labuan, Angsana, Patia, Munjul, Tj. Lesung, Cigeulis dan Sumur.

"Harapan kami, bantuan kemanusiaan ini dapat membantu meringankan beban saudara-saudara kita, warga masyarakat yang terdampak bencana tsunami di tempat pengungsian," kata Candra.

Bantuan kemanusian ini, menurut dia, merupakan salah satu bagian dari tugas pokok TNI di bidang Operasi Militer Selain Perang (OMSP) yaitu menanggulangi akibat bencana alam, pengungsian dan pemberian bantuan kemanusiaan.

Sejak terjadinya bencana tsunami Selat Sunda di Banten dan Lampung Sabtu lalu, satuan jajaran TNI, termasuk TNI AD bersama-sama dengan komponen masyarakat lainnya bergerak cepat melakukan berbagai langkah penanganan. Salah satunya dengan mengerahkan personel, materiil, alutsista dan perlengkapan yang dimiliki ke lokasi bencana.

"Kita bergerak cepat melakukan upaya penyelamatan dan evakuasi korban, mencari jenazah korban, mendirikan tenda lapangan, dapur lapangan, posko kesehatan, membuka jalan yang tertutup, pembersihan puing-puing," ujar Candra.

"Harapan kita, semuanya dapat ditangani dengan baik, karena penderitaan yang dialami masyarakat yang tertimpa bencana adalah penderitaan TNI dan juga penderitaan kita semua sebagai sesama warga bangsa," katanya lagi.

Editor : Djibril Muhammad
Artikel Terkait
Nasional
2 jam lalu

Pesawat Airbus A400M Tiba, Prabowo Perintahkan TNI Tambah Batalyon Kesehatan

Nasional
4 jam lalu

Prabowo Yakin Pesawat Airbus A400M Bisa Tambah Kekuatan Udara Indonesia

Nasional
1 hari lalu

Momen Humanis Prajurit TNI Bantu Renovasi Rumah Adat Honai di Papua Pegunungan

Nasional
2 hari lalu

Profil Brigjen Wahyu Yudhayana, Alumni Akmil 98 yang Kini Jabat Sesmilpres

Nasional
2 hari lalu

Sertijab TNI AD, Brigjen Wahyu Yudhayana Serahkan Jabatan Kadispenad ke Kolonel Donny

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal