TNI AU Bakal Tambah 2 Skuadron Drone di Tarakan dan Malang Jatim

Muhammad Refi Sandi
Kadispenau Marsma Agung Sasongko Jati (Foto: Ist)

JAKARTA, iNews.id - Kepala Dinas Penerangan TNI Angkatan Udara (Kadispenau) Marsekal Pertama (Marsma) TNI Agung Sasongko Jati mengungkap akan ada tambahan dua skuadron drone di Tarakan, Kalimantan Utara dan Malang, Jawa Timur. Nantinya akan ada empat skuadron drone yang dimiliki TNI AU

"Kita akan menambah dua skuadron lagi. Saat ini kita sudah punya skuadron drone, yaitu skuadron 51 di Pontianak dan skuadron 52 di Natuna. Kita akan tambah lagi dengan dua skuadron, yaitu 53 di Tarakan dan 54 di Abdurahman Saleh Malang. Saat ini baru ada dua, tapi akan ditambah menjadi empat skuadron," kata Agung di Puri Ardhya Garini, Jakarta Timur, Kamis (29/2/2024).

Agung menambahkan bahwa saat ini TNI AU masih mengandalkan drone tempur dari CH-4 asal China dan ANKA asal Turki yang menjadi tulang punggung dari skuadron drone. Menurutnya 12 drone ANKA yang baru dibeli bakal diproyeksikan untuk mengisi skuadron baru.

"ANKA dan CH-4 dua itu saja yang akan jadi tulang punggung dari skuadron ini," ujarnya.

"(Drone ANKA dari Turki) rencananya seperti itu akan mengisi skuadron baru," tuturnya.

Editor : Muhammad Fida Ul Haq
Artikel Terkait
Nasional
15 hari lalu

Pesawat TNI AU Bantu Petani Aceh Terdampak Bencana, Kirim 14 Ton Cabai ke Medan

Nasional
17 hari lalu

Polisi Tangkap YouTuber Resbob di Jawa Timur Buntut Hina Suku Sunda 

Nasional
31 hari lalu

Heroik! Momen Helikopter TNI AU Evakuasi Ibu Hamil di Lokasi Bencana Aceh

Buletin
1 bulan lalu

Presiden Prabowo Minta Tindak Tegas Bandara Ilegal

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal