Tragis! Petani di Sampang Madura Tewas Disambar Petir saat Bekerja di Sawah

Diwan Mohammad Zahri
Petani di Sampang Madura tewas disambar petir saat bekerja di sawah, Minggu (6/7/2025) pagi. (Foto: MPI/Diwan MZ)

SAMPANG, iNews.id – Seorang petani di Kabupaten Sampang, Madura, Jawa Timur, tewas disambar petir saat sedang berada di area persawahan, Minggu (6/7/2025) pagi. Peristiwa tragis ini terjadi di Dusun Jrembe, Desa Jeruk Porot, Kecamatan Torjun, Kabupaten Sampang.

Korban diketahui bernama Mujib (40) warga Dusun Kodak Tengah, Desa Kodak, Kecamatan Torjun. Saat kejadian, dia sedang bekerja di sawah dalam kondisi hujan lebat yang disertai petir.

Insiden maut tersebut terjadi sekitar pukul 10.30 WIB. Menurut kesaksian warga, sambaran petir langsung mengenai tubuh korban hingga tergeletak tak bernyawa di lokasi kejadian.

“Korban meninggal dunia di lokasi akibat sambaran petir. Saat itu wilayah tersebut sedang diguyur hujan deras disertai petir,” ujar Kasi Kedaruratan dan Logistik BPBD Sampang, Mohammad Hozin, Minggu (6/7/2024) siang.

Setelah mendapat laporan, petugas BPBD bersama aparat desa dan warga langsung mendatangi lokasi. Jenazah korban segera dievakuasi dan diserahkan kepada keluarga.

Pihak keluarga menolak autopsi dan menerima peristiwa ini sebagai musibah. Jenazah Mujib kemudian dimakamkan di tempat pemakaman umum desa setempat.

Editor : Donald Karouw
Artikel Terkait
Kaltim
6 bulan lalu

Petani di Kutai Kartanegara Ditemukan Tewas Tersambar Petir di Kebun, Posisi Sujud

Lampung
7 bulan lalu

5 Penebang Tebu di Way Kanan Lampung Tersambar Petir, 1 Tewas 4 Luka-Luka

Jabar
8 bulan lalu

2 Rumah Warga di Majalengka Rusak Tersambar Petir dan Angin Kencang

Jatim
9 bulan lalu

Tragis! Warga Bojonegoro Tewas Tersambar Petir di Sawah

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal