JAKARTA, iNews.id - Hasil survei Indopolling Network dinilai masih berkaitan dengan kinerja Presiden Joko Widodo (Jokowi). Dalam survei Indopolling Network menyebutkan, Capres dan Cawapres Jokowi-Ma'ruf Amin unggul tipis di Jawa Barat dari pesaingnya Prabowo Subianto-Sandiaga Salahuddin Uno.
Ma'ruf menilai, saat ini masyarakat sudah merasakan manfaat kinerja Jokowi. Selain itu, dukungan ulama kepada Jokowi dinilai ikut memengaruhi unggulnya elektabilitas Jokowi di Jawa Barat.
"Ada kemashalatan dan kemanfaatan yang dirasakan, juga berkat dukungan ulama, berkat komunikasi kita," ujar Ma'ruf di rumahnya, Jalan Situbondo Nomor 12, Jakarta Pusat, Rabu (7/11/2018).
Dia menambahkan, tutur kata bahasa Jokowi yang santun telah menarik simpati masyarakat di Jawa Barat. Bahkan, Jokowi juga mengajak masyarakat Jawa Barat tidak berucap kasar dan memaki.
"Jadi itu mungkin yang menjadi simpati kepada kita. Jadi terima kasih kalau itu memang menjadi elektabilitasnya tinggi," ucapnya.
Dia mengakui Jawa Barat merupakan kantong suara Partai Keadilan Sejahtera (PKS) yang saat ini mendukung Prabowo Subianto-Sandiaga Salahuddin Uno. Maka, untuk merebut suara itu, hanya bisa dilakukan dengan cara yang santun.
"Cara yang baik saya kira enggak ada masalah, kita memang di dalam pilpres akan merebut masyarakat," ucapnya.