JAKARTA, iNews.id - Universitas Jenderal Soedirman (Unsoed) semakin menunjukkan kualitas di bidang pendidikan. Kampus yang berlokasi di Purwokerto, Jawa Tengah, ini terakreditasi A berdasarkan Keputusan BAN-PT Nomor 465/SK/BAN-PT/Akred/PT/XII/2018.
Keputusan ini ditandatangani oleh Direktur Dewan Eksekutif BAN-PT, Prof T Basaruddin, di Jakarta, 20 Desember 2018. Nilai akreditasi Unsoed tahun ini naik menjadi 369.
“Peningkatan nilai reakreditasi ini memosisikan Unsoed menjadi terakreditasi A, dari sebelumnya B,” ujar Rektor Unsoed Prof Dr Ir Suwarto MS di Purwokerto, Senin (24/12/2018).
Dia mengatakan, pencapaian akreditasi A merupakan hasil kerja seluruh sivitas akademika Unsoed. Menurutnya, pencapaian ini merupakan pengakuan atas kinerja dan kepercayaan kepada Unsoed.
“Perolehan akreditasi A merupakan momentum Unsoed untuk terus meningkatkan kinerja serta sumbangsih kepada bangsa dan negara,” ujarnya.
Penilaian reakreditasi dilakukan oleh para asesor dari Universitas Gadjah Mada (UGM), Universitas Andalas, Universitas Negeri Malang, Universitas Hasanuddin, dan Universitas Sriwijaya. Mereka melakukan visitasi pada 18-19 Desember lalu.