JAKARTA, iNews.id - Harga pangan nasional pada hari ini, Senin (19/1/2026) terpantau mengalami pergerakan dibanding hari sebelumnya. Sejumlah komoditas utama tampak mengalami penurunan harga, namun ada juga yang naik.
Berdasarkan data Pusat Informasi Harga Pangan Strategis (PIHPS) oleh Bank Indonesia, harga bawang merah ukuran sedang naik 0,64 persen menjadi Rp47.500 per kilogram (kg), bawang putih ukuran sedang naik 1 persen menjadi Rp40.300 per kg.
Kemudian, beras kualitas bawah I naik 0,35 persen ke Rp14.450 per kg, beras kualitas bawah II naik 0,7 persen ke Rp14.400 per kg, gula pasir lokal naik 0,83 persen ke Rp18.250 per kg.
Minyak goreng curah naik 1,61 persen ke Rp18.950 per kg, minyak goreng kemasan bermerek 1 naik 0,22 persen ke Rp22.550 per kg, dan minyak goreng kemasan bermerek 2 meningkat 0,47 persen ke Rp21.600 per kg.