Usai Bertemu Istri, Ferdy Sambo Panggil Ajudan lewat Handy Talkie 

Nur Ichsan Yuniarto
Ferdy Sambo dan istrinya Putri Candrawathi bertemu saat rekonstrukssi pembunuhan Brigadir J (Polri TV/YouTube)

JAKARTA, iNews.id - Ferdy Sambo dan istrinya, Putri Candrawathi memperagakan adegan dalam rekonstruksi kasus pembunuhan Brigadir J. Dalam rekonstruksi itu, Sambo memanggil ajudannya usai bertemu istrinya di sebuah ruangan rumahnya.

Adegan ini digelar di kediaman Ferdy Sambo, wilayah Saguling, Jakarta Selatan dan disiarkan secara langsung lewat akun YouTube Polri TV Selasa (30/8/2022).

Terlihat Sambo dan istrinya duduk di sofa yang berada di salah satu ruangan rumahnya. Tampak, Sambo mengenakan baju tahanan berwarna oranye dengan kerah putih. 

Sementara Putri mengenakan baju terusan warna putih. Keduanya duduk berdampingan, Putri berada di sebelah kiri Sambo. Keduanya terlihat berbicara dan saling menatap saat bertemu dalam adegan rekonstruksi itu.

Putri juga tampak menunduk saat bertemu dengan Sambo. Tak lama, Sambo memperagakan rekonstruksi. Dia tampak memegang handy talkie (HT) untuk memanggil ajudannya.

Editor : Nur Ichsan Yuniarto
Artikel Terkait
Megapolitan
18 hari lalu

Ngeri! Istri yang Potong Kelamin Suami di Kebon Jeruk Peragakan 25 Adegan saat Rekonstruksi

Buletin
1 bulan lalu

Rekonstruksi Pembunuhan Brigadir Esco, Tersangka Peragakan 50 Adegan

Nasional
2 bulan lalu

Alimin Ribut Hakim yang Vonis Mati Ferdy Sambo Tak Lolos Seleksi Calon Hakim Agung

Buletin
2 bulan lalu

Polisi Gelar Rekonstruksi Kasus Mutilasi di Surabaya, Tersangka Peragakan 37 Adegan

Nasional
2 bulan lalu

Sosok Ahmad Dofiri Dipercaya Prabowo Reformasi Polisi, Jenderal yang Pecat Ferdy Sambo

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal