“UTBK 2023 di UNS diselenggarakan di 14 Lokasi ujian (48 ruang) dengan kapasitas total 1.310 peserta per sesi (meningkat 33,67 persen dibandingkan tahun 2022 sebesar 980). Jumlah total sesi UTBK 2023 di UNS adalah sebanyak 24 sesi yang terdiri dari 14 sesi pada gelombang 1 dan 10 sesi pada Gelombang 2,” ucap Jamal.
Lalu, terdapat pendaftar UTBK di UNS adalah penyandang disabilitas yaitu 2 orang peserta tuna netra, yang mengikuti ujian pada sesi 05 (Rabu, 10 Mei 2023 pukul 06.45-10.30) di UPT. TIK-Lab. Komputer 1.
Sementara itu, pelaksanaan UTBK SNBT 2023 dibagi dalam 2 sesi tes setiap harinya. Sesi pagi 06.45 – 10.30 WIB dan sesi siang 12.30 – 16.15 WIB (kecuali hari Jumat yaitu pukul 13.15 – 17.00 WIB). Untuk pengumuman SNBT 2023 akan diumumkan pada 20 Juni mendatang.