Viral Mobil Pensiunan Jenderal TNI Isi Pertalite di SPBU, Pelat Dinas Ditarik

riana rizkia
TNI AD menarik pelat dinas mobil pensiunan jenderal yang viral saat hendak isi pertalite di SPBU. (Foto: Istimewa)

JAKARTA, iNews.id - Viral pria mengganti pelat nomor mobil dinas TNI saat hendak mengisi bahan bakar minyak (BBM) bersubsidi jenis pertalite. Diketahui pelat TNI AD dengan nomor registrasi 90186-32 tidak diperpanjang karena pemiliknya sudah menjadi purnawirawan jenderal TNI. 

Diketahui, peristiwa itu terjadi di SPBU rest area sebelum keluar pintu exit tol Jatiwaringin, Bekasi, Jawa Barat, pada Senin (16/1/2023). Awalnya pihak SPBU menolak mengisi BBM bersubsidi, kemudian pria itu mencopot pelat dinas TNI dan menyisakan pelat hitam D 1585 XGR. 

Kepala Penerangan Pusat Kesenjataan Kavaleri (Pussenkav) Mayor Kav Wahyu Nurdin membenarkan peristiwa tersebut. Saat ini, kata Wahyu, pelat dinas itu sudah ditarik dan diserahkan ke Pomdam III/Siliwangi.

"Saat ini pelat dinas tersebut sudah ditarik langsung oleh Kasubditpamlatter Sdirum Pussenkav Kolonel Kav Harri Purnomo kemudian diserahkan ke Pomdam III/Slw," kata Wahyu, Selasa (24/1/2023). 

Wahyu mengatakan mobil dinas itu dikendarai oleh Yonatan William, anak dari Mayjen TNI (Purn) Mindarto.

"Pelat nomor tersebut diterbitkan saat yang bersangkutan (Mindarto) berdinas Pussenkav. Saat ini, pelat nomor tersebut sudah tidak berlaku karena yang bersangkutan sudah memasuki masa pensiun," katanya. 

Wahyu menjelaskan, anak dari Mindarto yang merupakan mahasiswa di Australia itu tidak mengerti aturan mobil dinas tak diperbolehkan mengisi BBM bersubdisi.

"Pada saat kejadian, beliau (Yonatan) tidak mengerti aturan atau mekanisme jika kendaraan pelat dinas TNI tidak diperbolehkan mengisi BBM bersubsidi di SPBU sehingga dia membuka pelat dinas dan mengganti dengan pelat sipil yang ada di mobil tersebut," ujar Wahyu.

Editor : Rizal Bomantama
Artikel Terkait
Megapolitan
9 jam lalu

Alasan Pria Ngaku Anak Propam Bawa Mobil Barang Bukti Berbohong: Diintimidasi Debt Collector

Nasional
10 jam lalu

Pria Ngaku Anak Propam Bawa Mobil Barang Bukti Minta Maaf ke Polri karena Bohong

Megapolitan
12 jam lalu

Viral Barang Bukti Mobil Diduga Digunakan Keluarga Propam, Ini Kata Polda Metro

Nasional
13 jam lalu

Hasil Survei: 83,9% Masyarakat Dukung Putusan MK soal Larangan Polisi Duduki Jabatan Sipil

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal