JAKARTA, iNews.id - Aksi tawuran pecah di Jalan Kampung Rawa Sawah, Johar Baru, Jakarta Pusat, Selasa (20/9/2022) pukul 02.40 WIB dini hari tadi. Polisi pun menangkap 1 orang yang terlibat tawuran itu.
Video aksi tawuran tersebut beredar di media sosial dan viral. Dalam video terlihat suasana mencekam dan ada beberapa remaja tengah berlari maju mundur sembari membawa senjata tajam.
"Satu kita periksa, kita dalami, biar kita periksa dulu," kata Kapolsek Metro Johar Baru, Kompol Ari Susanto saat dikonfirmasi.
Pemuda yang diamankan berinisial A (17). Dia ternyata merupakan warga Jawa Barat.