JAKARTA, iNews.id - Dahnil Anzar Simanjuntak viral di media sosial usai membagikan aktivitas hari pertama sebagai Wakil Menteri Haji dan Umrah. Dahnil naik KRL ke kantornya.
Momen Dahnil naik KRL dibagikan melalui unggahan Instagram terbaru. Terlihat di konten tersebut Wamen Haji dan Umrah itu berjibaku dengan masyarakat lain, tidak ada perlakuan khusus untuknya.
"Pagi tadi bergerak menerobos medan juang. Selamat pagi, Indonesia maju," kata Wamen Dahnil, dikutip Selasa (9/9/2025).
Mengacu pada konten video viral yang dibagikan, Dahnil naik KRL dari Stasiun Jurangmangu dan turun di Stasiun Tanah Abang. Kantor tempatnya bertugas berada di kawasan Jakarta Pusat.
Terlihat juga di video, Dahnil berdiri dan berdesakan dengan pengguna KRL lain. Sekali lagi, tidak ada perlakuan khusus yang didapatnya di dalam KRL.
Di hari pertama bertugas sebagai Wamen Haji dan Umrah, Dahnil mengenakan kemeja lengan panjang berwarna dasar hijau. Dia padukan dengan celana formal krem terang.