JAKARTA, iNews.id - Menteri Koordinator Bidang Politik, Hukum, dan Keamanan (Menko Polhukam) Wiranto terlihat meninggalkan Rumah Sakit Pusat Angkatan Darat (RSPAD) Gatot Soebroto Jakarta, Sabtu (19/10/2019) siang. Kondisi kesehatan Wiranto diperkirakan sudah kembali seperti semula.
Wiranto terlihat keluar melalui pintu belakang Paviliun Kartika RSPAD Gatot Soebroto. Wiranto yang memakai jaket bomber hijau tua keluar sekitar pukul 13.10 WIB.
Saat keluar Wiranto ditemani istri dan dokter kepresidenan yang merawat Wiranto, yakni dokter Terawan. Wiranto keluar dari RSPAD dengan berjalan kaki.
Mantan panglima ABRI itu terlihat bersalaman dengan dokter Terawan sebelum memasuki mobil. Wiranto kemudian memasuki mobil Toyota Alphard warna hitam nopol B 2538 RFS.
Sebelumnya, Wiranto mendapat perawatan di RSPAD Gatot Soebroto usai ditusuk orang tak dikenal di Alun-alun Menes, Kecamatan Menes, Kabupaten Pandeglang, Banten, Kamis, 10 Oktober 2019. Insiden itu terjadi ketika Wiranto melakukan kunjungan kerja.