Yuri Kemal Dapat Dukungan Partai Perindo Majul Pilkada, Siap Majukan Bangka Belitung

Jonathan Simanjuntak
Waketum Michael Sianipar memberi dukungan kepada Yuri Kemal untuk maju Pilgub Bangka Belitung (Foto: Jonathan Simanjuntak)

JAKARTA, iNews.id - Pasangan Erzaldi Rosman-Yuri Kemal Fadlullah didukung Partai Perindo untuk maju sebagai Calon Gubernur dan Calon Wakil Gubernur Bangka Belitung pada Pilkada 2024. Yuri Kemal mengaku hendak melibatkan kelompok pemuda untuk membangun daerah.

"Memang kita ingin melibatkan pemuda-pemuda di Bangka Belitung untuk turut aktif membangun kampungnya," kata Yuri di Kantor DPP Partai Perindo, Senin (26/8/2024).

Yuri menilai hal ini senada dengan ide Partai Perindo yang juga tengah melakukan transformasi internal di mana mulai melibatkan kalangan muda dalam berpolitik. Salah satu alasannya ialah untuk melahirkan regenerasi baru tokoh muda untuk berpolitik.

"Kita melihat sekarang regenerasi muda itu minim. Kita lihat bagaimana sekarang partai-partai itu mempunyai kursi banyak tetapi ketika dihadapkan pada siapa dia mau mengusung calon ternyata tidak ada stok," kata dia.

Oleh karena itu, menurut Yuri regenerasi yang mandek itu perlu dihindari. Ia pun kembali menegaskan pentingnya  melibatkan kelompok muda dalam membangun sebuah daerah.

"Kita harus hindarkan hal ini dengan cara bagaimana melibatkan pemuda baik ke dalam maupun juga ke dalam aktif membangun kampungnya, membangun ekonomi ke depan," tuturnya.

Editor : Muhammad Fida Ul Haq
Artikel Terkait
Nasional
1 bulan lalu

Prabowo Ungkap Temuan Logam Tanah Jarang di Tambang Ilegal Babel, Nilainya Rp128 Triliun

Buletin
3 bulan lalu

Suasana Haru Selimuti Pemakaman Pemred Media Online Korban Pembunuhan di Babel

Nasional
4 bulan lalu

Golkar Kaji Pilkada lewat DPRD tapi Tetap Libatkan Rakyat

Nasional
4 bulan lalu

Usulan Kepala Daerah Dipilih DPRD, PDI- Perjuangan: Demokrasi Poco-Poco!

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal