"Ya ada yang sudah mengusulkan Suswono (jadi cawagub RK)," kata Zulhas.
Zulhas dengan tegas menampik Kaesang akan diusulkan sebagai pendamping RK. Sebaliknya, ia mengakui kedekatannya dengan Suswono yang pernah menjadi koleganya saat menjabat sebagai Menteri Kehutanan.
"Suswono, temen saya waktu saya dulu Menteri Kehutanan, beliau Mentan," ujar Zulhas.
Sebelumnya, Airlangga Hartarto sempat mengungkapkan sosok calon wakil gubernur untuk RK di Pilkada Jakarta berinisial "S". Ini semakin menguatkan spekulasi bahwa Suswono adalah pilihan utama untuk mendampingi RK.
Airlangga juga menegaskan bahwa kandidat tersebut bukanlah Presiden PKS Ahmad Syaikhu atau Wakil Ketua Majelis Syuro PKS Sohibul Iman.