Hayaidesu Kolaborasi Mblo Rizki Bikin Tank Pad Motor Sport Berdesain Sangar 

Dani M Dahwilani
Hayaidesu kolaborasi content creator Rizki Utama alias Mblo Rizki membuat Tank Pad Universal berdesain sangar untuk motor sport. (Foto: Ist)

JAKARTA, iNews.id - Produsen aksesoris motor lokal Hayaidesu kolaborasi dengan content creator Rizki Utama alias Mblo Rizki. Mereka membuat Tank Pad Universal berdesain sangar untuk berbagai model motor sport. 

 Seperti apa pelindung tangki motor ini? Tanglk pad tersebut dibuat dengan desain lebih agresif disesuaikan dengan karakter Mblo Rizki, sehingga membuat tampilan motor lebih sporty dan sangar.  

Ditambah garis warna yang membentuk huruf V mengisyaratkan Victory, serta motif karbon yang merupakan ciri khas Hayaidesu. Terdiri atas dua bagian atas dan bawah, ini membuatnya lebih fleksibel sehingga dapat digunakan lebih banyak motor. 

“Kami tempatkan V besar ditengah untuk mewakili Victory, ini dilakukan agar bisa menjadi inspirasi bahwa tujuan mereka adalah keberhasilan,” ujar GM Marketing dari Hayaidesu, Pramondiaz Utomo Bako dalam keterangan persnya, Jumat (17/12/2021).

Tank Pad Universal Hayaidesu x Mblo Rizki dilepas ke pasaran terbatas pada 18-31 Desember 2021. Berapa harga tank pad ini? Harga retailnya Rp150.000 dengan enam varian warna, yaitu Merah, Kuning, Biru, Abu Abu, Hijau, dan Hitam. 
 

Editor : Dani M Dahwilani
Artikel Terkait
Aksesoris
1 bulan lalu

Melantai di IMOS 2025, GIVI Pamer Inovasi Aksesoris Motor Terbaru

Aksesoris
3 tahun lalu

Hadir di IMOS 2022, Givi Kembangkan Box dan Tail Bag Motor Terbaru

Motor
4 tahun lalu

5 Aksesoris Motor Bahaya Digunakan saat Musim Hujan, Awas Jangan Asal Copot Spakbor

Aksesoris
4 tahun lalu

Fungsi Handgrip pada Motor, Jaga Kestabilan dan Kenyamanan saat Berkendara

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal