Seperti Adiputro dan New Armada, karoseri Tentrem juga masih berasal dari Kota Malang. Karoseri ini unjuk gigi dengan berbagai keunggulan kualitas produknya yang keren. Hal itu dibuktikan dengan sertifikat resmi dari Mercedes-Benz mengenai standarisasi body builder di atas chassis Mercedes-Benz yang diterima oleh Tentrem.
Karoseri tentrem adalah karoseri pertama di Indonesia yang membangun body bus pada chasis Scania K380IB. Beberapa garapan Tentrem yang cukup populer dan disukai adalah Inspiro, Galaxy, Jupiter, Scorpion King.