7 Merek Mobil Baru Serbu Pasar Indonesia Sepanjang 2024, Ini Paling Ditakuti

Muhamad Fadli Ramadan
Dirangkun iNews.id, berikut deretan merek baru yang meluncur di Indonesia sepanjang 2024. (Foto: Dok iNews.id)

JAKARTA, iNews.id - Pasar otomotif Indonesia diramaikan dengan sejumlah merek baru sepanjang 2024. Sejak awal hingga menjelang akhir tahun, sejumlah merek baru bermunculan menawarkan model-model terbaik kepada konsumen Indonesia.

Dari banyaknya merek baru yang hadir di Indonesia, pabrikan asal China mendominasi. Mayoritas menawarkan kendaraan ramah lingkungan, seperti kendaraan listrik berbasis baterai (KLBB) dengan harga bersaing.

Kehadiran mereka menjadi ancaman bagi merek-merek yang sudah lebih dulu menancapkan kukunya di Indonesia, baik dari pabrikan Jepang, Korea, Eropa hingga merek China lainnya yang sudah merintis. Paling mereka takuti adalah terjadinya perang harga.

Dirangkun iNews.id, berikut deretan merek baru yang meluncur di Indonesia sepanjang 2024:

1. BYD

Build Your Dreams (BYD) menjadi produsen asal China yang meresmikan kehadirannya pada Januari 2024. Mereka langsung menawarkan tiga model mobil listrik, yakni Seal, Atto 3, dan Dolphin.

Alasan memilih Indonesia setelah menjadi produsen mobil listrik terbaik di China karena menganggap pasar Tanah Air sangat penting. Selain itu, pemerintah Indonesia juga berkomitmen mendukung perkembangan roda empat ramah lingkungan.

2. Vinfast

Merek ternama asal Vietnam ini resmi masuk ke Indonesia pada ajang Indonesia International Motor Show (IIMS) 2024, pada Februari lalu. Saat itu, mereka berencana membawa masuk lima model untuk ditawarkan kepada calon konsumen Tanah Air. Tapi, hingga saat ini mereka baru meluncurkan VF5 yang resmi diserahkan ke konsumen pada ajang GJAW 2024.

3. Aion

Aion menjadi produsen asal China lainnya yang ikut meramaikan pasar mobil listrik Indonesia. Berada di bawah naungan Indomobil, mereka menawarkan sejumlah mobil listrik dengan teknologi canggih dan memiliki harga yang sangat menarik.

Editor : Dani M Dahwilani
Artikel Terkait
Mobil
24 hari lalu

Daftar 20 Mobil Terlaris di Indonesia September 2025, Merek China Terlempar dari 10 Besar

Mobil
2 bulan lalu

3 Brand Mobil Baru Gabung Gaikindo, Persaingan Tambah Ketat Jadi 62 Merek

Mobil
2 bulan lalu

Persaingan Makin Panas, 3 Brand Mobil Baru Daftar Masuk Gaikindo

Mobil
4 bulan lalu

Persaingan Merek Mobil China Makin Ketat, Wuling Tak Mau Terjebak Perang Harga

Mobil
4 bulan lalu

Intip Deretan Merek Mobil Baru Bakal Panaskan GIIAS 2025, Ada Brand Indonesia

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal