8 Tahun di Indonesia, Wuling Catat Produksi 167.000 Unit Mobil di Pabrik Cikarang

Dani M Dahwilani
Sejak kehadirannya di Indonesia, Wuling total memproduksi 167.000 unit mobil untuk pasar domestik dan ekspor. (Foto: iNews.id)

BEKASI, iNews.id - Wuling Motors menjadi produsen otomotif China pertama yang memproduksi mobil di Indonesia. Sejak kehadirannya di Tanah Air, Wuling total memproduksi 167.000 unit mobil untuk pasar domestik dan ekspor.

President Director Wuling Motors Tang Wensheng mengatakan hadir pada 2017, Wuling membangun pusat produksi di Cikarang, Bekasi. Kini, total produksi telah mencapai 167.000 unit.

"Dalam 8 tahun pencapaian ini tidak lepas dari dukungan karyawan, pemerintah Indonesia dan mitra kami. Untuk itu atas nama Wuling Indonesia saya menyampaikan rasa hormat setinggi-tingginya dan terima kasih sebesar-besarnya," ujar Tang Wensheng di Pabrik Wuling Cikarang, Bekasi, Jumat (9/7/2025).

Dia menuturkan fokus mengembangkan kendaraan mulai dari Confero, Cortez, Wuling Almaz dan mobil listrik pertama yang diproduksi di Indonesia Wuling Air EV.

"Searah dengan strategi perusahaan kami terus mengandalkan teknologi SGWM (SAIC-GM-Wuling Automobile) yang telah teruji dan teknologi terbaru. Kami berkomitmen membuat mobil berkualitas tinggi dan disukai masyarakat Indonesia," katanya.

Dia menyebutkan Wuling Indonesia akan menjadi pusat produksi mobil setir kanan untuk diekspor ke sejumah negara. Terbaru mereka akan mengekspor Binguo EV ke Sri Lanka.

Editor : Dani M Dahwilani
Artikel Terkait
Mobil
15 jam lalu

Apakah Pajak Mobil Hybrid Lebih Mahal daripada Mobil Listrik? Ini Penjelasannya

Mobil
16 jam lalu

Insentif Mobil Listrik Berakhir 2026, Dealer Diserbu Pembeli

Mobil
17 jam lalu

Menjajal Chery J6T di Jalan Off-Road: Tenaga Impresif dan Suspensi Premium

Mobil
2 hari lalu

Chery Luncurkan Varian Baru Mobil Listrik Off-Road J6T, Intip Spesifikasinya

Mobil
3 hari lalu

Nama Wuling Darion Ternyata Diambil dari Bahasa Indonesia, Ini Artinya

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal