JAKARTA, iNews.id- Nissan dikabarkan sedang menyiapkan Ariya Nismo. Model terbaru tersebut bakal menjadi mobil listrik dengan performa tinggi.
Dikutip dari Carscoops, Selasa (7/11/2023), Nissan tertangkap kamera sedang berada di sekitar Nurburgring. Ariya tertangkap basah sedang terparkir di stasiun pengecasan supercharger milik Tesla.
Perbedaan Ariya Nismo dengan versi standar cukup signifikan. Ariya performa baru ini memiliki desain baru tepat di bemper depan dan intake yang melebar di setiap roda depan. Tak hanya itu, bagian splitter cukup mencolok lebih dalam ke arah aliran udara.
Lalu, spoiler belakang di bagian atas kaca sama seperti versi standar. Model prototipe ini memiliki lip spoiler di dasar jendela belakang dan memasangkannya dengan bumper bawah. Secara desain, ini membuat mobil terlihat lebih aerodinamis dengan diffuser.