LISBON, iNews.id - Bintang sepak bola Portugal, Cristiano Ronaldo baru saja memberikan ibunya hadiah mobil mewah untuk merayakan Hari Ibu di negaranya. Mobil tersebut adalah Mercedes-Benz GLC Coupe seharga Rp1,6 miliar.
Ini terlihat dari postingan sang ibu melalui akun Instagram pribadinya @doloresaveiroofficial, beberapa waktu lalu. "Terima kasih anak-anakku atas hadiah yang kuterima hari ini. Selamat Hari ilIbu semua ibu di mana pun," tulisnya.
GLC Coupéle berewarna hitam ini memiliki penampilan dinamis serta garis-garis elegan. Karakter coupe nya terlihat dari sentuhan garis atas dan jendela bulat di belakang.
Bagian depannya terdapat gril radiator berlian yang berkontur kuat dengan logo Mercedes-Benz yang terintegrasi dan louvre tunggal khas coupe, dilengkapi knalpot yang khas dan lampu depan LED
Urusan jantung pacu, Mercedes-Benz GLC Coupe dibekali tiga pilihan mesin, yakni mesin bensin bertenaga 209 hp, mesin diesel bertenaga 208 hp dan 201 hp. Seluruh tenaga disalurkan melalui gearbox 9G-Tronicautomatic 9-percepatan.
Ini bukan kali pertama Ronaldo menghadiahi ibunya mobil mewah. Sebelumnya, tepatnya pada Desember 2015, saat ibunya merayakan ulang tahun ke-62, dia mendapatkan Porsche Boxster kelir putih yang harganya 60 ribu euro atau sekitar Rp1 miliar.