CEO PT Sokonindo Automobile, Alexander Barus menuturkan, demi mendukung pengembangan industri otomotif di Indonesia, DFSK telah membangun pabrik di kawasan industri Cikande, Serang, Banten di atas lahan seluas 20 hektare.
"Sejauh ini pabrik kami telah berjalan dengan lancar menyerap tenaga kerja lokal sebanyak 96 persen. Pabrik yang dimiliki DFSK ini didukung dengan fasilitas yang lengkap dan canggih, mulai dari stamping, pengelasan, pengecatan, perakitan, dan quality control untuk menjamin kualitas kendaraan kami," katanya.