Gebrak GJAW 2025, Toyota Luncurkan Veloz Hybrid Dibanderol Rp299 Juta

Dani M Dahwilani
Toyota Veloz Hybrid akhirnya meluncur secara global di Gaikindo Jakarta Auto Week (GJAW) 2025. (Foto: iNews.id)

Vice President PT TAM, Henry Tanoto mengatakan, pasar elektrifikasi Indonesia tumbuh pesat dan membuat Toyota semakin agresif menghadirkan model elektrifikasi baru.

“Terdapat perbedaan sebaran kendaraan elektrifikasi, di mana BEV hanya tersebar di kota-kota besar. Sedangkan hybrid tersebar di seluruh Indonesia karena infrastruktur yang lebih siap dan kebutuhan mobilitas masyarakat Indonesia. Itulah kenapa kita menghadirkan 3 produk elektrifikasi di GJAW 2025,” ujar Henry.

Toyota Veloz Hybrid menggunakan mesin 1.5 liter yang dipadukan motor listrik generasi terbaru. Kombinasi ini menghasilkan performa responsif namun tetap efisien, terutama pada kondisi padat merayap di perkotaan.

Baterai Toyota Veloz Hybrid didesain lebih tahan lama sehingga minim perawatan. Teknologi regenerative braking membantu mengisi ulang energi saat pengereman, menjadikan konsumsi BBM semakin irit.

Transmisi e-CVT memberi driving experience yang sangat halus, minim hentakan, dan cocok untuk kebutuhan mobilitas keluarga.

“Dengan semangat agar kendaraan hybrid dapat dinikmati lebih banyak masyarakat, New Veloz Hybrid ini kami hadirkan dengan spesial di tahun 2025 ini dengan harga Rp299 juta. Ini adalah bentuk nyata dari komitmen Toyota,” ujar Henry.

Editor : Dani M Dahwilani
Artikel Terkait
Mobil
3 hari lalu

Lewat GJAW 2025, BYD Kian Aktif Dukung Industri Otomotif Nasional

Mobil
13 hari lalu

Ekspedisi Lintas Nusa, Veloz Hybrid Capai Jarak Tempuh 3.000 Km 

Mobil
14 hari lalu

Libur Nataru, Toyota Kerahkan Bengkel Siaga di Sejumlah Titik

Mobil
31 hari lalu

12 Mobil Terlaris November 2025, Penjualan  Wholesale Tembus 74.252 unit!

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal