Honda Luncurkan Mobil CR-V Plug-In Hybrid, Intip Penampakannya

Ismet Humaedi
Untuk desain eksterior, antara CR-V PHEV dengan versi e:HEV tak ada perbedaan alias sama saja. (Foto: Dok.Dongfeng Honda)

Teknologi hybrid canggih dari Honda ini membuat CR-V sangat irit. Honda meyakini konsumsi bahan bakar CR-V PHEV ini mencapai 1,61 liter per 100 km atau sekitar 62,11 km/liter. Tak hanya itu, CR-V PHEV telah dibekali juga dengan baterai yang lebih besar untuk mendukung penggunaan mode EV yang lebih lama. Honda juga mengklaim mobil ini bisa melaju sejauh 73 km tanpa setetes bensin.

Baterai yang digunakan adaah lithium ion 17 kWh sejauh 73 km (WLTC). Jika digabungkan dengan tangki bensin penuh, mobil ini bisa melaju sejauh 916 km dengan kecepatan tertingginya 193 km/jam.

Honda CR-V PHEV juga punya fitur keselamatan lengkap. Mulai dari Honda Sensing 360 yang mencakup Collision Mitigation Braking System (CMBS), Lane Keeping Assist System (LKAS), Lane Change Collision Management (LCCM), Road Departure Mitigation System with Lane Departure Warning (RDM with LDW), Adaptive Cruise Control with Low-Speed Follow (ACC with LSF), Auto High-Beam (AHB), Adaptive Driving Beam (ADB), Lead Car Departure Notification System (LCDN), serta all around view camera 360 derajat.

Di pasar China, Dongfeng Honda menjual Honda CR-V e:PHEV dengan harga 245.900-289.900 yuan atau berkisar antara Rp532,5 juta sampai Rp627,8 juta.

Editor : Ismet Humaedi
Artikel Terkait
Buletin
14 hari lalu

Momen Nekat Mobil SUV Terobos Banjir di Rembang, Ini Reaksi Netizen

Buletin
1 bulan lalu

Mobil Terbakar Usai Tabrak Pembatas Jalan di Gerbang Tol Ciawi, 2 Orang Terluka

Mobil
2 bulan lalu

Bakal Mengaspal di Indonesia, Jetour Ungkap Spesifikasi Mobil SUV Offroad Jetour T2

Mobil
4 bulan lalu

Segini Harga VinFast VF 7 yang Debut di GIIAS 2025

Mobil
4 bulan lalu

Perdana! Jetour T2 Setir Kanan Diperlihatkan di GIIAS 2025

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal