Indonesia Jadi Basis Produksi, Suzuki Mulai Ekspor Fronx dan Satria ke Asia Tenggara

Muhamad Fadli Ramadan
Suzuki menjadikan Indonesia basis produksi kendaraan di Asia Tenggara dengan mengekspor SUV kompak Fronx dan motor bebek Satria.  (Foto: Fadli Ramadan)

Pada tahap awal, kawasan Asia Tenggara akan menjadi destinasi utama ekspor Fronx dan Satria. Terpilihnya Fronx untuk menjawab tren SUV global yang saat ini bertumbuh, sedangkan Satria dapat memenuhi hasrat publik sejumlah negara terhadap motor performa tinggi.

"Ekspor ini tidak hanya memperluas jejak bisnis global Suzuki, tetapi juga memberikan multiplikasi manfaat ekonomi bagi ekosistem pemasok lokal, sumber daya manusia, hingga perekonomian nasional. Kami akan terus memperkuat sekaligus mengamankan posisi sentral Indonesia di panggung otomotif dunia," kata Amano.

Wakil Menteri Perindustrian Faisol Riza mengatakan komitmen strategis ini mendapat dukungan penuh dari pemerintah. Dia menyebutkan dengan memperkuat ekspor, Suzuki telah menunjukkan kapabilitas beserta daya saing yang lebih andal di tengah kompetisi merek serta bisnis otomotif dalam negeri.

"Hal ini merupakan refleksi nyata atas kekuatan industri nasional dan komitmen untuk tumbuh bersama. Ini momentum bersejarah," kata Faisol.

Editor : Dani M Dahwilani
Artikel Terkait
Nasional
16 hari lalu

RI-Eurasia Teken Kesepakatan Perdagangan Bebas, Perluas Pasar Sawit hingga Tekstil

Mobil
18 hari lalu

Penjualan Mobil di Indonesia Turun, Ekspor Justru Naik 

Mobil
19 hari lalu

Kapasitas Produksi Tembus 2.000 Unit, Chery Jadikan Indonesia Basis Ekspor di ASEAN

Mobil
21 hari lalu

Suzuki Cetak Rekor Penjualan Tertinggi di November 2025, Carry dan Hybrid Jadi Penopang

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal