Untuk varian tertinggi, BMW Z3 dapat mengeluarkan tenaga 228 hp pada 5.900 rpm dan torsi puncak 300 Nm pada 3.500 rpm. Untuk mencapai 0-100 km/jam hanya dibutuhkan 5,5 detik, dan kecepatan tertinggi hingga 263 km/jam.
Memiliki konsep cabriolet, Syekh Puji sering menggunakan BMW Z3 untuk menyapa warga-warga yang berada di sekitar pondok pesantren. Mengingat dia menjadi sosok yang cukup disegani karena kedermawanannya.
Namun, bukan hanya mengoleksi mobil-mobil mewah yang menunjukkan kekayaan Syekh Puji. Pondok Pesantren Miftahul Jannah juga memiliki puluhan Suzuki Carry Futura berwarna silver dan hitam yang digunakan untuk operasional ponpes.
Tetapi, mobil-mobil tersebut sangat jarang digunakan dan kabarnya sebagian besar telah dijual dengan harga yang cukup rendah.
Selain mobil, Syekh Puji juga memiliki sederet motor trail yang digunakan untuk kegiatan trabas. Sebab, wilayah pondok pesantren yang berada di pegunungan sangat mendukung untuk melakukan kegiatan tersebut.