Jangan Anggap Sepele, Ini Manfaat Tune Up Sepeda Motor

Muhamad Fadli Ramadan
Perawatan tune up motor penting dilakukan agar kondisi motor selalu prima. (Foto: Ist)

2. Tiga Sektor tune-up

Terdapat tiga sektor yang harus diperhatikan pada saat tune up. Pertama, sektor mesin yaitu, mengecek kualitas dari oli, busi, dan melakukan pemeriksaan filter udara. Kemudian, perlu memeriksa filter bensin dan karburator. Pada motor injeksi, perlu melakukan pembersihan injektor dan penyetelan katup.

Kedua pada sektor sasis, pemilik harus mengecek kemudi motor dan menyetel rantai roda. Selanjutnya, periksa  ban dan velg serta cek kampas rem. Khusus motor matik, lakukan juga pemeriksaan pada volume minyak rem, oli gardan, dan roller.

Ketiga adalah transmisi, pada bagian ini pemilik diwajibkan untuk memeriksa tegangan aki dan tegangan kelistrikan motor. Tak hanya itu, rangkaian pengapian motor, serta lampu dan klakson juga perlu diperiksa.

3. Waktu yang Pas Untuk Tune up

Melakukan tune up perlu dilakukan  secara khusus dan tepat, agar hasilnya lebih maksimal. Biasanya, waktu yang tepat untuk melakukan perawatan tersebut dalam kurun waktu 3 bulan sekali atau setiap motor  mencapai interval 2.000 km.

Sedangkan, ketika motor digunakan dalam kecepatan lambat dan jarang dipakai, tune up  dilakukan ketika interval berada pada angka 3.000-4.000 km. Tidak bergantung pada jarak tempuh. 

Tune up motor  juga bisa langsung dilakukan bila tenaga mesin dirasa berkurang atau mesin megalami brebet, konsumsi BBM dirasa boros hingga keluar asap hitam dari knalpot, dan motor yang susah hidup ketika hendak dipanaskan pada pagi hari.

Editor : Ismet Humaedi
Artikel Terkait
Motor
6 bulan lalu

Viral! Bocah Main Servis Motor, Jari Nyangkut di Blok Mesin Endingnya Minta Tolong Damkar

Motor
1 tahun lalu

7 Perawatan Motor agar Tetap Prima, Jangan Biarkan Tangki Bensin Kosong

Motor
1 tahun lalu

Kerap Diabaikan Pengendara, Catat Kapan Oli Motor Harus Diganti?

Motor
1 tahun lalu

Servis Motor Keliling Wahana Sambangi Gedung Sindo, 50 Kendaraan Diservis

Motor
2 tahun lalu

Berkendara di Musim Hujan, Pemotor Wajib Tahu Ini

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal