Kekurangan Komponen akibat Mogok Kerja, Stellantis Hentikan Produksi Mobil di 3 Pabrik

Muhamad Fadli Ramadan
Stallantis terpaksa menghentikan operasi di dua pabrik Poissy dan Hordain, Prancis, serta fasilitas di Luton Inggris, akibat kekurangan komponen. (Foto: Pascal Rossignol/Reuters)

PARIS, iNews.idStellantis terpaksa menghentikan produksi mobil pada tiga pabriknya di Eropa. Ini disebabkan pemogokan kerja di pabrik yang dioperasikan MA France, pemasok suku cadang.

Dilansir dari Reuters, karyawan di pabrik MA France khawatir dengan rencana pemindahan produksi ke Polandia. Saat ini perusahaan tersebut beroperasi di lokasi yang digunakan PSA hingga 2014.

Dalam sebuah pernyataan, juru bicara Stellantis mengungkapkan akibat aksi tersebut, perusahaan terpaksa menghentikan operasi di dua pabrik Poissy dan Hordain, Prancis dan fasilitas di Luton Inggris.

“Tiga lokasi telah mengalami penghentian produksi sejak awal pekan ini,” kata juru bicara Stellantis kepada Reuters.

Stellantis berharap dapat segera melanjutkan produksi dan berdiskusi dengab pabrik du MA France. Pabrik mobil di Poissy memproduksi DS 3 dan Opel Mokka, sementara pabrik Hordain memproduksi kendaraan komersial Peugeot Expert, Citroen Jump, dan Opel Vivaro.

Editor : Dani M Dahwilani
Artikel Terkait
Mobil
1 hari lalu

Pabrik BYD di Subang Mulai Beroperasi Kuartal Pertama 2026, Apa Harga Mobilnya Akan Turun?

Mobil
6 hari lalu

Lihat Pabrik Suzuki di Cikarang, Setiap 2,1 Menit Keluar Mobil Baru

Mobil
13 hari lalu

9 Komponen Mobil Harus Dijaga saat Hujan

Mobil
22 hari lalu

Tak Lagi Numpang, Chery Bakal Bangun Pabrik Sendiri Tahun ini

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal