Kemenperin Ungkap Ada 79 Pabrik Kendaraan Listrik di Indonesia, Segini Besaran Investasinya

Muhamad Fadli Ramadan
Kementerian Peridustrian (Kemenperin) mengungkapkan saat ini ada 79 pabrik kendaraan listrik di Indonesia. (Foto: Dok iNews.id)

JAKARTA, iNews.id - Kementerian Peridustrian (Kemenperin) mengungkapkan saat ini ada 79 pabrik kendaraan listrik di Indonesia. Ini menjadi bukti bahwa ekosistem mobilitas ramah lingkungan di Tanah Air makin berkembang.

Sebanyak 79 pabrik kendaraan listrik yang berdiri di Indonesia memiliki nilai investasi sebesar Rp5,6 triliun. Pabrik tersebut terdiri atas 63 pabrik motor listrik, sembilan pabrik mobil listrik, dan tujuh pabrik bus listrik.

"Untuk itu kita sama-sama harus memastikan, produk-produk otomotif kita punya daya saing lebih tinggi, sehingga akan memperkuat pasar kita di internasional melalui kualitas produk dan strategi yang tepat," ujar Agus Gumiwang di Jakarta, Selasa (6/5/2025).

Seperti diketahui, saat ini bus listrik digunakan untuk kebutuhan transportasi umum perkotaan, seperti armada TransJakarta. PO Sumber Alam menjadi satu-satunya operator bus yang telah membeli bus listrik untuk kebutuhan trayek AKAP.

Puluhan pabrik kendaraan listrik yang telah beroperasi di Indonesia juga mampu memproduksi ribuan unit model per tahunnya. Hal ini menjadi bukti bahwa permintaan kendaraan listrik di Tanah Air perlahan meningkat.

Editor : Dani M Dahwilani
Artikel Terkait
Mobil
5 jam lalu

Terjadi Perang Harga dan Produksi Berlebihan, Industri Otomotif China Terjebak Krisis

Mobil
8 jam lalu

Ribuan Unit Mobil listrik Kena Recall Setelah Viral Terbakar di Jalan

Mobil
1 hari lalu

Bahlil Ungkap Kajian Proyek Ekosistem Kendaraan Listrik Rampung Akhir Tahun Ini

Motor
2 hari lalu

Tampil di EICMA 2025 Milan, Motor Listrik Indonesia Alva Rambah Pasar Global 

Mobil
2 hari lalu

Wuling Darion EV dan PHEV Meluncur di Indonesia, Bikin Kaget Harga Mulai Rp356 Juta

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal