Komunitas Mobil Listrik BYD Beyond Terbentuk, Anggota Tersebar dari Jakarta hingga Sulawesi

Dani M Dahwilani
Belum genap setahun hadir di Indonesia, komunitas mobil listrik BYD, Beyond Community terbentuk dengan anggota dari Jabotabek hingga Sulawesi. (Foto: iNews.id)

JAKARTA, iNews.id - Belum genap setahun hadir di Indonesia, komunitas mobil listrik BYD, Beyond Community terbentuk. Mereka terdiri atas pemilik BYD Seal, BYD Atto 3, dan BYD Dolphin.

Pengukuhan komunitas Beyond dilakukan PT BYD Motor Indonesia dalam ajang Autovaganza 2024 di BSD City, Tangeramg, Minggu (25/8/2024). Head of PR and Government Relation PT BYD Motor Indonesia, Luther Panjaitan mengatakan, acara yang penuh semangat ini menandai tonggak penting dalam perjalanan elektrifikasi kendaraan di Tanah Air, menyatukan para pemilik dan penggemar BYD dalam sebuah wadah yang inklusif dan aktif.

"Kami bangga merangkul komunitas Beyond, yang menjadi simbol harapan untuk masa depan mobilitas berkelanjutan di Indonesia. Kami berharap Beyond akan menjadi wadah di mana anggotanya dapat berbagi pengalaman, tumbuh bersama, dan berkontribusi dalam membangun ekosistem kendaraan listrik. Dengan kolaborasi erat, kami yakin dapat menciptakan dampak positif lebih besar dan bersama-sama mewujudkan visi mobilitas yang lebih bersih dan berkelanjutan di Indonesia," ujar Luther.

Luther menuturkan Beyond terbentuk sebelum unit BYD tiba di Indonesia. Dibentuk untuk menyatukan pemilik dan penggemar kendaraan BYD. 

"Benefit untuk komunitas melalui berbagai kegiatan dan program memungkinkan BYD berinteraksi langsung, mendapatkan umpan balik berharga, dan membangun hubungan personal dengan pelanggan. Mereka juga dapat informasi langsung dari kami," katanya

Editor : Dani M Dahwilani
Artikel Terkait
Mobil
1 hari lalu

BYD Bikin Gempar Luncurkan Mobil Hybrid Seharga Rp200 Jutaan, Jarak Tempuh Tembus 2.100 Km

Mobil
6 hari lalu

Acak-Acak Pasar Jepang, BYD Bakal Luncurkan Key Car Listrik

Mobil
11 hari lalu

2.200 Anggota Komunitas Mobil Suzuki Kumpul, 16 Klub Tumplek Kopdar 

Mobil
16 hari lalu

BYD Luncurkan Mobil Seal PHEV Jarak Tempuh Tembus 2.000 Km

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal