Mitsubishi Pastikan Xpander Hybrid Akan Meluncur di Indonesia, Kapan?

Dani M Dahwilani
MMKSI tidak memungkiri akan segera menghadirkan mobil Xpander Hybrid di pasar Tanah Air. (Foto: Mitsubishi Thailand)

JAKARTA, iNews.id - Mobil Mitsubishi Xpander pertama kali meluncur (world premiere) di Indonesia pada 2017. Namun untuk model Xpander Hybrid justru lebih dulu mengaspal di Thailand.

Kapan mobil Xpander Hybrid masuk ke Indonesia? Diketahui, saat ini banyak masyarakat yang mulai beralih ke kendaraan elektrifikasi. Model yang saat ini tumbuh adalah mobil hybrid (Hybrid Electric Vehicle/HEV).

Berdasarkan data Gabungan Industri Kendaraan Bermotor Indonesia (Gaikindo) penjualan mobil hybrid di Indonesia pada 2023 mencapai 54.179 unit. Angka ini naik siginifikan dibandingkan 2022 yang hanya 10.344 unit 

Ini disadari PT Mitsubishi Motor Krama Yudha Sales Indonesia (MMKSI). Mereka tidak memungkiri akan segera menghadirkan Xpander Hybrid di pasar Tanah Air.

"Tentang Xpander Hybrid, sejak kemarin banyak yang nanya, kami mengenalkan produk ini di Thailand bulan lalu. Xpander Hybrid sebenarnya sudah tesedia di MMC (Mitsubishi Motors) line up, kami tengah mempelajari produknya," ujar Presiden Direktur PT MMKSI, Atsusi Kurita.

Dia menilai setiap negara memiliki segmen market berbeda. Termasuk antara Thailand dan Indonesia.

Editor : Dani M Dahwilani
Artikel Terkait
Mobil
22 hari lalu

Mitsubishi Destinator Tarik Perhatian Pengunjung GIIAS Semarang 2025, Sukses Lampaui Target Penjualan

Mobil
1 bulan lalu

Penjualan Mitsubishi Destinator Tembus 8.000 Unit hingga September 2025, Apakah Harga Akan Naik?

Mobil
2 bulan lalu

Mitsubishi Xforce Ultimate Dapat Penyegaran Teknologi Baru, Intip Fitur Keamanannya

Mobil
2 bulan lalu

Indonesia Jadi Basis Produksi Global Mitsubishi Destinator, Diekspor ke 5 Benua

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal