Mitsubishi Strada Jadi Mobil Balap Lintasan Aspal

Riyandy Aristyo
Mitsubishi Strada Jadi Mobil Balap (Foto: Autoindustriya)

SIDNEY, iNews.id - Mitsubishi menerjunkan mobil pikap double cabin, Strada 2019, untuk ikut seri balapan SuperUtes di Australia. Cukup unik karena mobil berjenis ini identik dengan trek off-road dan bukan lintasan aspal sirkuit seperti SuperUtes.

Dilansir dari Autoindustriya, Sabtu (9/3/2019), dengan menggunakan basis Strada GLX, bobot Strada balap ini menjadi lebih ringan. Apalagi beberapa bagian yang tidak terpakai juga dihilangkan agar kecepatannya maksimal.

Bicara kecepatan, Strada balap dibekali dengan mesin diesel MIVEC berkapasitas 2.4L yang sudah ditambahkan teknologi turbo, intake manifold, intercooler, radiator baru, dan sistem manajemen mesin.

Selain itu, mobil ini juga telah menggunakan sistem suspensi coilover yang dapat disesuaikan untuk berbagai ketinggian serta sistem diferensial yang lebih agresif.

Pihak Mitsubishi Australia mengklaim mesin tersebut mampu menghasilkan  tenaga mencapai 348 hp dan torsi 550 Nm. Mereka juga menjamin bahwa mobil ini mampu mencapai kecepatan maksimal hingga 240 km/jam.

Nantinya mobil ini akan bersaing dengan berbagai pick-up double cabin lainnya seperti Ford Ranger, Holden, Chevrolet Colorado, Isuzu D-Max, Mazda BT-50 dan Toyota Hilux.

Editor : Vien Dimyati
Artikel Terkait
Mobil
1 tahun lalu

Kolaborasi Builder, Toyota Pamer Hilux Rangga Towing Car dan Modifikasi Lineup GR di IMX 2024

Mobil
1 tahun lalu

600 Unit Kona Electric Sudah Dikirim ke Konsumen, Bikin Kaget Ini Tipe Paling Banyak Dipesan

Mobil
1 tahun lalu

Mobil Mulai Dikirim ke Konsumen, Aion Ekspansi Buka 10 Dealer Sekaligus di Indonesia

Mobil
1 tahun lalu

Viral Suzuki Baleno Hampir Terjun di Flyover Ciputat, Pengemudi Harus Waspada Hal Penting Ini!

Mobil
1 tahun lalu

Orang Tua Wajib Tahu! Perhatikan Hal Penting Ini Sebelum Belikan Mobil untuk Anak

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal