Supercar ini adalah mobil dengan mesin tercepat untuk kendaraan legal di jalan raya dengan tenaga maksimum 789 bhp dan torsi puncak 800 Nm. Mobil tersebut mampu menempuh kecepatan 0-100 kilometer per jam hanya dalam 2,8 detik.
McLaren Senna dibanderol 750.000 pounds atau sekitar Rp14,2 miliar. Mobil ini dijual terbatas hanya 500 unit, yang dirakit dengan tangan selama 300 jam di McLaren Production Center di Woking, Surrey, Inggris.
Ketika Senna tidak dikendarai, Cargill memilih duduk di garasi yang dirancang khusus dipenuhi memorabilia unik dan fasilitas bar khusus.
"Ketika Anda berada di belakang kemudi kendaraan itu [Senna], Anda memiliki pemandangan spektakuler tidak peduli ke arah mana melihat. Anda merasakan mobil di bawah Anda, merasakan jalan, melihat pemandangan, dan Anda tidak percaya betapa beruntungnya mengalami ini," kata Cargill.