Penamaan Oplet sendiri ada bermacam versi misalnya kependekan dari Opel Let yang berarti Opel Kecil. Versi lain menyebutkan nama oplet lahir karena orang Indonesia kesulitan menyebut Chevrolet yang eksis di Indonesia bersama era Morris.
Sementara spesifikasi mobil Rolls-Royce milik Raffi Ahmad merupakan Ghost Series I AT, keluaran 2011 yang dibanderol Rp2,565 miliar. Sementara untuk pajak kendaraannya sebesar Rp65 jutaan.
Jantung pacunya menggendong mesin 6.600 cc, V12, yang sanggup memuntahkan tenaga sebesar 562 hp dan torsi 780 Nm yang mengalir menuju sistem transmisi otomatis 8-percepatan.
Pertukaran ini diibaratkan simbol kemewahan dari Rolls-Royce dengan mobil yang penuh dengan sejarah di serial televisi 'Si Doel' dengan mobil opletnya.
Lantas, apakah Rano Karno tergiur dengan tawaran Raffi Ahmad tersebut? Menarik untuk ditunggu.