Rem Blong di Jalan Jangan Panik, Ini yang Harus Anda Lakukan 

Dani M Dahwilani
Rem bermasalah terjadi karena pemilik mobil jarang merawat kendaraan atau terjadi gangguan pada sistem minyak rem. (Foto: Suzuki) 

JAKARTA, iNews.id - Rem kendaraan tiba-tiba tidak berfungsi alias blong di jalan jangan panik. Kendalikan situasi agar tindak terjadi tindakan membahayakan bagi diri sendiri dan orang sekitar. 

Sebab itu, sebelum melakukan perjalanan, biasakan memeriksa fungsi pengereman. Rem bermasalah terjadi karena pemilik mobil jarang merawat kendaraan atau terjadi gangguan pada sistem minyak rem. 
 
"Untuk menghindari kemungkinan terjadi kerusakan rem saat mobil digunakan, pengendara melakukan pengecekan berkala di bengkel resmi. Di dalam paket pengecekan berkala sudah termasuk pemeriksaan komponen rem," ujar Asst to Service Dept Head PT Suzuki Indomobil Sales (SIS), Hariadi dalam keterangan tertulis dilansir, Selasa (12/10/2021). 

Namun, bagaimana bila rem blong menimpa di jalan? Ini tujuh hal yang harus dilakukan untuk menghindari kecelakaan fatal. 

1. Terus memompa rem 

Langkah yang bisa dilakukan adalah terus memompa rem agar tekanannya kembali normal. Namun, jika saat dipompa rem terasa berat atau kasar, mungkin terdapat sesuatu di bagian sistem rem. Segera kurangi laju mobil dan berhenti ke pinggir jalan untuk memeriksa bagian sistem rem.  

2. Gunakan rem tangan 

Tarik rem tangan secara hati-hati (perlahan) dan rasakan gigitannya di bagian kaliper roda. Jika rem terasa sudah menggigit maka jangan lepaskan dan biarkan sampai laju mobil semakin melambat. Pengendara juga harus mengatur tekanan rem agar tidak kehilangan kendali.

Editor : Dani M Dahwilani
Artikel Terkait
Mobil
1 bulan lalu

Bus Pariwista Alami Rem Blong di Bromo Tewaskan 8 Orang, Status KIR Masih Aktif

Nasional
2 bulan lalu

Penyebab Kecelakaan Truk CPO Tabrak 3 Mobil dan Pagar Rumah di Asahan gegara Rem Blong

Nasional
2 bulan lalu

Kecelakaan di Jalinsum Asahan, Truk Tangki Sawit Tabrak 3 Mobil dan Pagar Rumah Warga

Aksesoris
2 bulan lalu

Tanda-Tanda Kampas Rem Habis, jika Muncul Indikator Ini Jangan Ditunda Segera Ganti

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal