Resmi Masuk Pasar Indonesia, BYD Boyong 3 Mobil Listrik Sekaligus

Dani M Dahwilani
BYD resmi masuk pasar Indonesia dengan memboyong tiga mobil sekaligus, yaitu Seal, Atto 3, dan Dolphin. (Foto: iNews.id)

JAKARTA, iNews.id - Pabrikan mobil asal China, Build Your Dreams (BYD) resmi masuk pasar Indonesia. Mereka memboyong tiga mobil listrik sekaligus, yaitu Seal, Atto 3, dan Dolphin. 

"Hari ini merupakan momentum luar biasa bagi BYD karena secara resmi hadir untuk konsumen Indonesia memberikan pilihan mobil-mobil energi baru yang inovatif dan memiliki manfaat yang berkelanjutan. Teknologi yang BYD miliki telah mendapatkan respons luar biasa dari konsumen global dan kami sangat antusias untuk mendapatkan respons positif dari pecinta otomotif di Indonesia," ujar General Manager BYD Asia-Pasifik, Liu Xueliang dalam BYD Grand Lauching di Jakarta, Kamis (18/1/2024).

Dia menuturkan BYD memperkenalkan tiga mobil EV mutakhir, yaitu BYD Seal, BYD Atto3 dan BYD Dolphin. Ketiga produk ini merupakan kendaraan berenergi baterai yang sudah teruji secara global dengan jumlah produksi tinggi dan pendistribusian ke hampir 70 negara di dunia. 

“Indonesia merupakan salah satu negara yang aktif dalam mengadopsi tren, termasuk inisiatif untuk menurunkan emisi dengan penggunaan kendaraan listrik. Pemerintah Indonesia juga sangat responsif mendukung perkembangan tersebut dengan regulasi yang dikeluarkan," katanya. 

"Kami melihat hal ini sebagai suatu hal yang positif dan dengan inovasi teknologi yang kami miliki, BYD ingin berkontribusi mengembangkan perilaku masyarakat sebagai bagian dari ekosistem energi baru," ujar Liu Xueliang.

Menteri Koordinator Bidang Perekonomian, Airlangga Hartarto mengatakan, pemerintah menyambut baik investasi BYD di Indonesia. Kehadiran mobil listrik BYD diharapkan dapat memberikan pilihan kepada konsumen dengan harga lebih terjangkau.

"Kehadiran BYD menjadikan kendaraan listrik lebih bervariasi dan diharapkan kendaraan listrik lebih terjangkau. Kami mengapresiasi BYD hadir di Indonesia. Ke depan kami mendorong BYD untuk meningkatkan local content," ujarnya, melalui video.

Editor : Dani M Dahwilani
Artikel Terkait
Mobil
4 jam lalu

BYD Cetak Penjualan 4,55 Juta Mobil Sepanjang 2025, Terdongkrak Pasar Ekspor

Mobil
1 hari lalu

BYD Siapkan Sealion 06 EV Jarak Tempuh 710 Km, Apa Akan Diboyong ke Indonesia?

Mobil
4 hari lalu

China Perketat Aturan Mobil Listrik mulai 2026, Tak Ikut Regulasi Insentif Dihapus

Mobil
4 hari lalu

Denza Bakal Boyong Deretan Mobil Mewah ke Indonesia 2026, Ini Bocorannya

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal