Sasar Segmen Komersial, Wuling Luncurkan Formo

Riyandy Aristyo
Wuling Motors meluncurkan kendaraan anyar dari segmen mobil komersial, Formo. (Foto: iNews.id)

JAKARTA, iNews.id - Wuling Motors kembali menggebrak pasar otomotif Indonesia dengan meluncurkan kendaraan anyar dari segmen mobil komersial. Mobil yang diberi nama Wuling Formo ini tersedia dalam dua tipe, yakni Blindvan dan Minibus.

Wakil Presiden Wuling Motor Indonesia, Cindy Cai mengklaim Wuling Formo sanggup memberikan kenyamanan yang dapat mendukung usaha para konsumen Tanah Air.

"Formo hadir untuk menjawab tantangan perekonomian Indonesia yang semakin tumbuh seiring dengan bertambahnya peluang usaha. Kami optimistis mobil ini dapat memberikan kontribusi bagi para pelaku usaha kecil dan menengah," ujar Cindy di sela-sela peluncuran Formo di Jakarta Pusat, Rabu (7/11/2018).

Cindy menerangkan Wuling Formo menawarkan delapan kenyamanan dengan fitur-fitur berkendara, seperti electric power steering dan meter cluster MID. Fitur-fitur tersebut sudah tersedia di kedua tipe Formo Blindvan maupun Minibus.

Soal jantung pacu, Light Commercial Vehicle (LCV) ini dibekali dengan mesin bensin berkonfigurasi 4-silinder 1.200 cc yang mampu menghasilkan tenaga besar 77 hp dan torsi 110 Nm. Mesin tersebut dikawinkan dengan transmisi manual 5-percepatan dengan penggerak roda belakang.

Urusan harga, Wuling Indonesia membanderol Formo sebesar Rp135.800.000 untuk tipe Blindvan, sementara varian Minibus dibanderol sebesar Rp136.800.000 on the road (OTR) Jakarta.

Editor : Dani M Dahwilani
Artikel Terkait
Mobil
2 hari lalu

Nama Wuling Darion Ternyata Diambil dari Bahasa Indonesia, Ini Artinya

Mobil
19 hari lalu

Wuling Rilis Mobil Listrik Berdesain Imut Seharga Rp92 Jutaan

Mobil
25 hari lalu

Bermain di Segmen Medium MPV Sliding Door, Intip Spesifikasi Wuling Darion

Mobil
2 bulan lalu

Bersaing di Segmen Kendaraan Listrik Komersial, Wuling Produksi Mitra EV di Indonesia

Mobil
3 bulan lalu

Pionir Mobil Listrik, Wuling Air ev Dinobatkan Inspiring Green Mobility di Indonesia Automotive Awards 2025

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal