Tampang Unik, Desain Ikonik Wuling BinguoEV Jadi Tren

Dani M Dahwilani
Wuling BinguoEV menjadi salah satu pionir tidak hanya menghadirkan inovasi elektrifikasi, tetapi memiliki desain unik klasik-modern (retro). (Foto: Dok)

JAKARTA, iNews.id – Tren mobil listrik sedang berkembang, namun hanya sedikit yang tampil berbeda di jalan raya. Salah satunya Wuling BinguoEV.Wuling BinguoEV menjadi salah satu pionir tidak hanya menghadirkan inovasi elektrifikasi, tetapi memiliki desain unik klasik-modern (retro).

Mobil ini menjadi salah satu pionir yang tidak hanya menghadirkan inovasi elektrifikasi, tetapi memiliki desain unik klasik-modern (retro). Ini diikuti banyak produsen lain di Indonesia menghadirkan mobil listrik bergaya retro.

Sejak pertama kali diperkenalkan pada Desember 2023, Wuling BinguoEV telah menjadi salah satu motor penggerak elektrifikasi di Indonesia. Bahkan, berdasarkan penjualan dari Desember 2023 hingga Oktober 2025, total penjualan mobil EV ini mencapai 9.620 unit.

"Wuling New BinguoEV ini diproduksi di pabrik Wuling Cikarang dengan tingkat kandungan dalam negeri (TKDN) mencapai 40%, menegaskan komitmen Wuling terhadap industri otomotif nasional," ujar Brand Communication Senior Manager Wuling Motors, Brian Gomgom, belum lama ini.

Hatchback EV ini mendapat penyegaran pada Juli 2025. Desain unik BinguoEV menjadi daya tarik tersendiri dengan lampu depan dan belakang LED berbentuk X, grille depan berbentuk berlian, hingga tambahan kaca spion lipat elektrik terbaru membuat tampilan mobil ini semakin modern.

Wuling juga menghadirkan penyegaran warna eksterior, mulai dari Milk tea, Biru Galaxy, Hijau Alpukat, hingga tiga warna baru yaitu Kuning Lemon, Abu-abu Baja Tungsten, dan Hitam Berbintang. Semua elemen ini memperkuat identitas ikonik Binguo EV di jalanan.

Dua varian baru—New BinguoEV Lite dan New BinguoEV Pro—hadir dengan opsi interior lebih elegan. Varian Pro dibekali warna interior Caramel Latte, sedangkan Lite mengusung kombinasi Mocha Latte yang lebih hangat.

Editor : Dani M Dahwilani
Artikel Terkait
Mobil
3 hari lalu

Ekspansi di Pasar Global, Changan Ungkap Rencana Jangka Panjang di Indonesia

Mobil
4 hari lalu

20 Mobil Listrik Terlaris di China 2025: Geely Puncaki Penjualan, BYD Mendominasi

Megapolitan
5 hari lalu

Mobil Listrik Terbakar di Tol JORR, Diduga gegara Korsleting

Mobil
7 hari lalu

Penjualan Mobil Listrik di Indonesia 2025 Tembus 103.931 Unit, Ini 10 Model Terlaris

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal