Sony juga menyarankan untuk selalu membersihkan mobil setiap selesai bepergian. Terutama di bagian-bagian yang sering disentuh seperti kemudi, head unit, tuas transmisi, dan gagang pintu.
Dalam pedoman Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB), pemerintah sendiri telah mengatur protokol kesehatan berkendara. Untuk pengendara motor wajib mengenakan masker dan tidak boleh berboncengan.
Sementara bagi kendaraan roda empat. Untuk mobil jenis sedan atau hatcback berkapasitas lima penumpang hanya boleh diisi tiga orang. Satu pengemudi di depan, dan dua penumpang di kursi belakang kiri dan kanan, posisi tengah harus dikosongkan.
Sementara untuk mobil MPV atau SUV berkapasitas tujuh penumpang hanya boleh diisi empat orang. Satu pengemudi di depan, dua penumpang di baris kedua dan satu penumpang di baris ketiga. Semua diimbau untuk menjaga jarak dan mengenakan masker.