Dari segi desain, Toyota Alphard baru memang menawarkan banyak hal yang sangat berbeda dari model lama. Terutama bagian grille yang kini jauh lebih besar dan elegan.
Perbedaan elemen kemewahan juga terasa menonjol antara Toyota Alphard Executive Lounge dan Toyota Alphard Z. Toyota Alphard Executive Lounge memiliki jok dari kulit nappa. Sebaliknya Toyota Alphard Z hanya punya jok mobil dengan kulit sintetis.
Begitu juga dengan layar sentuh berukuran 12 inci untuk penumpang jok baris kedua hanya ditemukan di Toyota Alphard Executive Lounge.
Nah, untuk warna juga sangat dibedakan. Toyota Alphard Executive Lounge tipe tertinggi memiliki warna spesial yakni emas.