Toyota Lahirkan Kembali Mobil Legendaris Corolla DX, Desain Kotak Bergaya Retro 

Bertold Ananda
Toyota menghadirkan kembali mobil legendaris dan paling populer di era 1980-an, Corrola DX (E70). (Foto: Top Gear)

TOKYO, iNews.id - Toyota menghadirkan kembali mobil legendaris dan paling populer di era 1980-an, Corrola DX (E70). Di zamannya mobil ini kerap digunakan untuk rally dan drifting. 

Mengingat popularitas dan sejarahnya, mobil tersebut diluncurkan dan dipamerkan kembali menjadi lebih modern. Dilansir dari Top Gear, Selasa (3/8/2021), mobil ini dilahirkan kembali dengan nama Corolla E70 model GR 

Dimensi sedan ikonik tersebut lebih besar dari versi 80-an, panjang 4.400 mm, lebar 1.752 mm, dan tinggi 1.394 mm, serta memiliki jarak sumbu roda 2.641 mm. Desain mobil terlihat lebih modern namun masih mempertahankan ciri-ciri penganut tampilan kotak dan dibalut dengan velg standar 17 inci dengan ban 215/45 R17. 

Secara keseluruhan mobil ini terasa retro dengan perpaduan klasik dan modern pada model GR. Lampu depan berbentuk bulat melingkar dengan LED quad dan DRL, lipatan tengah pada kap mesin adalah elemen penataan lain dari model aslinya. 

Beralih ke samping, terdapat lengkungan roda yang menonjol dan bagian bodi bawah yang miring ke dalam adalah beberapa ciri khas OG E70. Pilar A mendapatkan sentuhan modern dengan diwarnai hitam mengkilap. 

Editor : Dani M Dahwilani
Artikel Terkait
Mobil
5 hari lalu

Ekspedisi Lintas Nusa, Veloz Hybrid Capai Jarak Tempuh 3.000 Km 

Mobil
6 hari lalu

Libur Nataru, Toyota Kerahkan Bengkel Siaga di Sejumlah Titik

Mobil
23 hari lalu

12 Mobil Terlaris November 2025, Penjualan  Wholesale Tembus 74.252 unit!

Mobil
28 hari lalu

Menguji Batas Irit Veloz Hybrid, Begini Perjalanan dengan Deretan Mobil xEV Toyota di Lombok

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal