Viral, Pelaku Tabrak Lari Ini Kabur dengan Motor Masih Nyangkut di Mobil

Dani M Dahwilani
Pelaku tabrak lari menyeret motor sport Honda di sepanjang jalan bebas hambatan Freeway 91, Corona, California, AS. (Foto: Carscoops)

CORONA, iNews.id - Pelaku tabrak lari ini menjadi perhatian wargnet. Dalam insiden yang aneh, pelaku menyeret motor sport Honda di sepanjang jalan bebas hambatan Freeway 91, Corona, California, AS.

Dilansir dari Carscoops, Minggu (28/6/2020), kepolisian California Highway Patrol menyatakan, pria yang mengemudikan MPV itu menabrak pengendara sepeda motor di jalur timur Freeway 91, Jumat (26/6/2020) sekitar pukul 19.00 waktu setempat. Pengemudi nekat melarikan diri dari tempat kejadian dengan sepeda motor masih terjepit di ujung kanan depan mobil.

Aksinya menimbulkan percikan api di jalan raya dan menjadi perhatian pengendara lain. Untung, pengendara sepeda motor itu selamat saat ditabrak mobil tersebut.

Media lokal CBS melaporkan pengendara motor mengeluh sakit di lengan dan kaki pascaditabrak.

Orang yang merekam video YouTube mengikuti pengemudi mobil melaju kencang. Pengemudi tabrak lari, George Valentin (25) kemudian meninggalkan mobil dengan berjalan kaki.

Editor : Dani M Dahwilani
Artikel Terkait
Megapolitan
19 jam lalu

Mobil Tabrak Lari Berujung Disambar Kereta di Jakut, 2 Orang Tewas

Nasional
11 hari lalu

Insentif Disetop, Penjualan Mobil Listrik Tahun Depan Diprediksi Merosot

Megapolitan
29 hari lalu

Kecelakaan Pajero Tabrak Motor di Rawamangun, Pengemudi Mobil dan Pemotor Tewas

Aksesoris
29 hari lalu

Mobil Kolaborasi dengan Bridgestone Gabungkan Teknologi Ban dan Pelumas

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal