JAKARTA, iNews.id - Viral kawanan pencuri besi pembatas jalan tertangkap saat beraksi. Salah satu pria yang diduga pentolan pencuri merengek kepada petugas meminta maaf dengan alasan demi sesuap nasi.
Kejadian itu membuat petugas dan netizen yang melihat geram karena pelaku menjalankan aksinya menggunakan mobil pikap. Dilihat dari pelat nomor mobil yang digunakan pelaku berkode KT, diduga peristiwa itu terjadi di wilayah Kalimantan Timur.
"Detik-detik pencuri besi pembatas jalan ditangkap," tulis akun Instagram Fakta Indo.
Dalam video terdengar seorang petugas menegur dan mengintrogasi pelaku.
"Orang lain memasang untuk pengaman orang, sampean malah ngelepasin," kata petugas dalam video tersebut.
"Mohon maaf pak, sumpah mohon maaf pak," jawab pelaku.
"Sampean orang mana, bikin malu aja," ujarnya.
"Ampun Pak demi sesuap nasi aja," timpal pelaku.
Petugas geram melihat tingkah pelaku. "Bukan sesuap nasi. Ini sampean punya mobil, sesuap nasi lho gitu!" katanya.
Pelaku berusaha memelas agar dilepas petugas. Saat diminta KTP pelaku mengaku tidak membawa.