Viral Toyota Agya Seruduk Lobby Hotel di Batam, Diduga Salah Injak Rem

Ismet Humaedi
Viral mobil tabrak kaca pembatas lobby Hotel di Riau. (Foto: Instagram)

JAKARTA, iNews.id- Video viral di berbagai platform media sosial memperlihatkan mobil Toyota Agya menabrak kaca lobi hotel di Batam, Kepulauan Riau. Akibatnya, pembatas kaca hotel tersebut hancur.

Kejadian tersebut diduga terjadi akibat sang sopir mobil belum menguasai teknik mengemudi. Pengunggah menuliskan, alih-alih menginjak rem, pengemudi malah menginjak pedal gas.

“Salah Injak. Mau injak rem malah injak gas city car ini nabrak ruang lobi hotel. Hati-hati bagi pemula yang menggunakan mobil matic,” tulis akun Instagram @rodapapat.

Kecelakaan tersebut terjadi di Aston Nagoya City Hotel Thamrin Batam Sabtu malam ( 18/11/2023). Akibat kejadian tersebut, selain bangunan hotel, mobil juga mengalami kerusakan di beberapa titik, seperti bemper depan penyok, lampu depan pecah hingga kap depan rusak. 

Belum diketahui kerugian yang dialami hotel dan pemilik mobil tersebut. Adapun, video tersebut telah mendapat berbagai respons dari warganet di kolom komentar.

Editor : Ismet Humaedi
Artikel Terkait
Megapolitan
9 hari lalu

Viral Pria Sengaja Tabrakkan Diri ke Mobil di Tanah Abang Jakpus, Diduga ODGJ

Megapolitan
15 hari lalu

Pohon Tumbang Timpa 5 Mobil di Dharmawangsa Jaksel, 1 Orang Tewas

Nasional
24 hari lalu

Wajibkan Menteri Naik Maung, Prabowo: Mobil yang Bagus Pakai Kalau Libur Saja

Buletin
29 hari lalu

Polisi Periksa 9 Orang terkait Ledakan Kapal Tanker MT Federal II

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal