9 Motor Listrik Baru Dapat Subsidi, Ada Harganya Cuma Rp5 Jutaan

Muhamad Fadli Ramadan
Ilustrasi motor listrik. (Foto: Ist)

Pantauan iNews.id di laman SISAPIRa, Minggu (10/12/2023), jumlah yang tersalurkan baru 8.683 unit. Sementara 6.637 unit masih dalam proses pendaftaran, dan 1.595 lainnya dalam proses verifikasi, dengan sisa kuota sebesar 183.085 unit.

Bagi yang ingin membeli motor listrik dengan subsidi Rp7 juta, hanya perlu mendatangi diler. Persyaratannya juga mudah, hanya perlu menunjukkan KTP dengan satu NIK untuk satu unit motor listrik.

Ini diatur dalam Peraturan Menteri Perindustrian nomor 21 tahun 2023 tentang Perubahan atas Peraturan Menteri Perindustrian nomor 6 tahun 2023 tentang Pedoman Pemberian Bantuan Pemerintah untuk Pembelian Kendaraan Bermotor Listrik Berbasis Baterai Roda Dua, motor listrik itu diberikan kepada masyarakat dengan satu NIK (Nomor Induk Kependudukan) yang sama.

Dijelaskan dalam pasal 3, masyarakat itu harus memenuhi tiga ketentuan utama, yaitu Warga Negara Indonesia (WNI), berusia paling rendah 17 tahun, dan memiliki KTP elektronik.

Data NIK itu akan diperoleh dari atau terdaftar di sistem kependudukan dan catatan sipil yang dikelola oleh kementerian yang menyelenggarakan urusan pemerintahan di bidang pemerintahan dalam negeri.

Berikut sembilan motor listrik terbaru yang masuk dalam program subsidi Rp7 juta:

1. GN Smart: Rp5.990.000

2. T3 Smart: Rp6.390.000

3. NX: Rp7.320.000

4. BW Smart: Rp7.790.000

5. N9 Pro Smart: Rp8.390.000

6. EV1: Rp9.320.000

7. T5 Smart: Rp9.990.000

8. Alessa Uno: Rp10.900.000

9. X6 Smart: Rp15.000.000

Editor : Ismet Humaedi
Artikel Terkait
Motor
9 jam lalu

Polytron Luncurkan Motor Listrik Baru Fox 350, Tampang Mirip Nmax Harga Rp15 Jutaan

Motor
6 hari lalu

Sebar Teaser, Polytron Bocorkan Motor Listrik Baru

Motor
8 hari lalu

Yamaha Aerox Listrik Rilis! Sekali Ngecas Bisa Tempuh 106 Km

Motor
9 hari lalu

Suzuki Buka Peluang Bawa Motor Listrik e-Access ke Indonesia

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal